Cara Sewa Mobil di Rental yang Aman

Menyewa mobil kerap kali dijadikan pilihan dalam melakukan perjalanan yang sudah direncanakan, dengan menyewa mobil kita bisa memilih mobil yang kita inginkan sesuai kebutuhan kita, misalnya ingin menyewa mobil yang nyaman atau mobil dengan daya muat penumpang banyak atau mobil pick up juga terkadang disediakan oleh pihak rental.

Biasanya memasuki musim liburan banyak mobil rental yang sudah terboking, ada yang disewa keluarga, ada yang disewa anak sekolah/ mahasiswa dengan teman-temannya, ada yang untuk keperluan rekreasi bahkan sampai keperluan hajatan atau kawinan, bahkan ada yang menyewa mobil untuk keperluan bisnis.

Jika kita akan menyewa mobil ada beberapa hal yang perlu kita pertimbangkan agar nantinya kita tidak kecewa:

1. Sesuaikan dengan kebutuhan kita: misalnya dominan untuk membawa barang, atau membawa penumpang sebanyak apa? atau medan yang dilewati seperti apa? atau tingkat kenyamanan yang diinginkan seperti apa?

misalnya kalian mau acara ke pantai dengan medan yang cukup berat ya jangan menyewa mobil perkotaan, pilih mobil SUV yang support dengan aktifitas kalian.  

2. Survey harga dan minta potongan: setelah menentukan jenis mobil maka selanjutnya adalah melihat harga sewa pasaran mobil tersebut, survey harga sewa mobil bisa dilakukan secara online maupun langsung mendatangi rental mobil. Biasanya ada rental mobil yang memberikan harga bervariasi misalnya menyewa 12 jam atau 24 jam, dengan sopir atau tidak, jika menyewa lebih dari 2 hari biasanya ada potongan harga lagi.

Tanyakan harga di dua atau tiga tempat rental persewaan mobil agar kita dapat har
ga yang terbaik dengan pilihan mobil yang terbaik pula. Sebisa mungkin cari rental mobil yang bagus/ punya reputasi/ punya nama di kota kalian, tanyakan pada beberapa orang yang pernah menyewa mobil

3. Foto mobil sebelum disewa: ini penting sekarang yakni dengan memotret kondisi mobil secara keseluruhan dari depan, samping dan belakang terutama jika terlihat ada kecacatan mobil seperti mobil penyok atau tergores atau yang lain, foto sebelum disewa agar tak menjadikan masalah saat kita selesai menyewa dan mengembalikan mobilnya.

4. Cek kondisi mobil dan kelengkapan pendukung mobil: kelengkapan mobil ini mulai kunci roda, kunci busi, keamanan mobil, tool kit, surat-surat mobil dan lain sebagainya. Sedangkan cek kondisi mobil ini terkait dengan prima atau tidaknya mobil, hidupkan mobil dengar suara mesinnya dan lihat apakah ada asap yang keluar dari knalpot mobil, cek lampu-lampu, wiper, AC dan klakson apakah bekerja semua. Tanyakan masalah rem mobil dan ciri/ kerusakan mobil (handling, transmisi dan lain sebagainya).

Tak lucu kan kalau mobilnya berasap dan performanya buruk, malah menyulitkan kita dan boros BBM, mobil salah satu seinnya gak menyala malah merepotkan kita

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Mengenal Ban Jenis HT, AT, MT, ECO, Semi Slick

Tips Ganti Velg Mobil di Bengkel

VW Kodok Investasi mobil retro klasik anak muda